Purwokerto, Kafapet-unsoed.com. Keluarga Alumni Fakultas Peternakan Unsoed gelar acara Halal Bihalal. Kegiatan ini dimotori oleh Pengurus Pusat Kafapet Unsoed dilaksanakan secara daring melalui Zoom meeting pada hari Sabtu tanggal 6 Mei 2023 mulai pukul 08.30-11.00. Dengan tema "Silaturahmi membangun kekuatan untuk kesuksesan".
Acara HBH ini dihadiri oleh Rektor Unsoed, Dekan Fapet dan para Wakil Dekan, Ketua Umum Ka Unsoed serta beberapa Ketua alumni Fakultas lain. Kegiatan dipandu oleh Vonny Armelia sebagai MC diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur'an oleh Dr. Nurul Hidayat, S.Pt., M.kom dilanjutkan dengan mendengarkan lagu kebangsaan Indonesia Raya serta Lagu mars Kafapet.
Dalam sambutannya Ketua panitia Nuroso, S.P.t.,M.Pt menyampaikan "halal bihalal Kafapet Unsoed sebagai momentum kegiatan dikarenakan sempat mengalami kevakuman dan dapat dijadikan triger untuk kegiatan selanjutnya PP Kafapet, walaupun acara HBH secara daring diharapkan tidak mengurangi rasa kebersamaan dan kekeluargaan sesama alumni"
Selaras dengan ketua panitia Ketum Kafapet Dr.Ir. Bambang Rijanto Japutra, M.Pt menyampaikan "Diantara semua keluarga alumni di lingkungan Unsoed, kafapet merupakan yang paling kompak dan juga paling aktif kegiatannya, diharapkan tetap terjaga kekompakan ini, momen HBH sebagai awal momentum kegiatan maka untuk kegiatan selanjutnya mohon dukungan dari semua alumni rencana akan diadakan Reuni Akbar Kafapet Unsoed direncanakan pada bulan September.
Ketum Kaunsoed (Drs. Astera Primanto Bakti., m.Tax.) sangat mengapresiasi kekompakan alumni Fapet Unsoed. Kafapet merupakan keluarga alumni yang paling aktif di unsoed. Beliau berharap kafapet menjadi barometer bagi keluarga alumni lain untuk meningkatkan kegiatan dan kontribusinya ke unsoed "ujar Astera".
Dekan Fapet Unsoed Prof.Dr.Ir. Triana Seyawardani., S.Pt., M.Si., IPU menyampaikan terimakasih kepada para alumni dan juga Kafapet. Alumni Fapet Unsoed senantiasa terus aktif dalam berkontribusi dan berkolaborasi dengan fakultas peternakan untuk bersama sama mewujudkan kampus merdeka belajar "Ujar Triana".
Rektor Unsoed Prof. Dr.Ir. Achmad Sodiq, M.Sc. Agr., IPU dalam sambutannya mengatakan bahwa "Hingga saat ini alumni unsoed mencapai 12.000, berterimakasih ke kaunsoed dan ke kafapet untuk peran selama ini terhadap alumni, dan berharap terus berkomitmen untuk meningkatkan peran alumni dalam perkembangan nasional dan internasional". Unsoed saat ini ada diperingkat 17, akan beranjak ke PTN BH, dan meningkatkan jumlah penerimaan mahasiswa. Ia berharap peran serta alumni juga dalam meningkatkan daya tarik calon mahasiswa ke unsoed "tambah Sodiq".
Kegiatan dilanjutkan dengan ucapan dari perwakilan masing-masing wilayah seluruh Indonesia, mulai dari Kafapet Pekalongan Raya kemudian Bandung Raya, Solo Raya, Magelang Raya, Jabodetabeksuci, Priangan Timur, Papua, Lampung, Sulawesi, dll. Hal luar biasa Kafapet Unsoed, walaupun acara HBH dilaksanakan secara daring tetap tidak mengurangi rasa kebersamaan dan kekeluargaan diantara peserta yang hadir. Acara ditutup dengan penyampaian tausiyah dan do'a oleh Nadam Dwi Subekti, S.Pt.
Penulis : Nuroso
Foto : Dokumen PP Kafapet Unsoed
0 Komentar
Jika kesulitan posting komentar via hp harap menggunakan komputer